Mengenal Tag Paragraf dan Ganti Baris pada HTML Lengkap dengan Contoh
Apa itu Tag Paragraf? Paragraf merupakan serangkaian kalimat yang terdiri atas satu kalimat pokok dan beberapa kalimat penjelas. Di dalam sebuah dokumen HTML, tentunya terdapat paragraf yang digunakan untuk membangun sebuah wacana (artikel) atau tulisan di dalamnya. Tag Paragraf memiliki atribut "Align" untuk mengatur posisi perataan sebuah kalimat atau paragraf. Align ini memiliki beberapa option diantaranya left, right, center, justify. Gunakan Left untuk mengatur paragraf agar rata ke kiri. Gunakan Right untuk mengatur paragraf agar rata ke kanan. Gunakan Center untuk rata tengah. Guanakn Justify untuk rata kiri dan kanan. Bagaimana penulisan Tag Paragraf? Sebuah paragraf pada HTML ditandai dengan pasangan tag penutup dan pembuka. Pembuka pada Tag paragraf <p> menyatakan awal suatu paragraf sedangkan akhir paragraf ditandai dengan tag penutup paragraf </p>. Penulisan tag paragraf...